Kamis, 21 Juni 2012

Kontroversi Bobot Motor Drag di Kelas FFA

Indonesia Drag - Mandira menerapkan aturan baru di kelas sport dan FFA, minimal bobot sebelumnya 120 kg dukurangi menjadi 110 kg dan untuk bebek dan matic 100 kg.

Untuk mereka yang turun di kelas FFA (Free For All) dengan menggunakan motor matic, kebanyakan dari mereka sudah menggunakan rangka alumunium dengan joki yang sangat kecil, terpaksa harus menambah bobot hingga 20 - 25 kg.

Menurut Hendra Kecil, joki dari JFK Racing 142, " motor jadi tidak stabil dan sangat berbahaya apbila secara mendadak motor ditambahkan bobotnya hingga 20 kg ". Rio Teguh pun beranggapan sama dengan Hendra Kecil,

Ada usulan bobot untuk kelas matic FFA disamakan dengan kelas matic lainnya, jadi matic kelas FFA bobotnya 100 kg. Selain lebih aman, dianggap bisa bersaing dengan motor sport lainnya.

Namun Anas Riswanto menolak usulan tersebut, " Jangan aturannya yang diubah, tapi membuat matic FFA berbobot 110 kg yang lebih aman mestinya yang dipikirkan ".

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More